Informasi Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Tahun Ajaran 2024/2025
Selamat datang di halaman informasi Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) untuk tahun ajaran 2024/2025.
Berikut adalah informasi lengkap mengenai proses pendaftaran, syarat-syarat, dan jadwal pelaksanaan PPDB.
A. Jadwal PPDB :
- Pendaftaran : 27 Mei s/d 12 Juni 2024
- Seleksi Administrasi : 13 Juni 2024
- Pengumuman : 15 Juni 2024
- Pendaftaran Ulang : 19 s/d 24 Juni 2024
B. Tempat dan Waktu PPDB :
- Tempat : Sekretariat PPDB SMP Negeri 1 Nubatukan
- Waktu : 08.00 – 12.00 WITA
C. Persyaratan PPDB :
- Fotokopi Kartu Keluarga
- Fotokopi Akta Kelahiran
- Surat Keterangan Mengikuti Ujian Akhir
- Kartu PIP (Jika Ada)
- Kartu Program Keluarga Harapan dan Kartu Bantuan lainnya (Jika Ada)
- Mengisi Formulir Pendaftaran PPDB
- Semua Berkas Diisi di dalam map berwarna Kuning